RSS

Jumat, 13 Maret 2015

MEMBUAT BINGKAI (PAGE BORDER) PADA LEMBAR PERTAMA, LALU PADA LEMBAR KEDUA DAN SETERUSNYA TIDAK ADA BINGKAI (PADA MICROSOFT WORD 2007 & 2010)

Sekarang saya akan menjelaskan bagaimana cara membuat bingkai pada Microsoft Word.
disini akan dijelaskan bagaimana membuat bingkai pada lembar Pertama, lalu lembar Kedua dan seterusnya tidak ada bingkai. caranya sebagai berikut :

1. Buka Aplikasi Microsoft Word

2. Enter sampai menjadi 2 lembar, kemudian arahkan Cursor ke lembar Pertama (bagian paling atas / jangan pada enter ke 2)

3. Pilih Menu PAGE LAYOUT - Pilih PAGE BORDERS


4. Pada kotak dialog BORDERS AND SHADING - Pilih PAGE BORDER - Pilih BOX - pada ART pilih Bingkai sesuai keinginan


5. Klik Tombol OPTIONS - pada MEASURE FROM ganti menjadi TEXT - Ok

6. Pada APPLY TO pilih THIS SECTION - FIRST PAGE ONLY - Klik OK

7. Lihat perubahan lembar kerja dibawah ini

Mudahkan... :-)

silahkan dicoba yang belum tau, semoga saja bermanfaat.


0 comments:

Posting Komentar